Senin, 01 November 2010

tertidur

ini suatu saat dimana sepanjang waktu mata kita, kita habiskan untuk menonton tv,
telinga kita untuk mendengar musik,
lidah kita untuk mengecap makanan cepat saji,
hidung dan paru-paru kita untuk menghirup polusi,
dan otak kita yang hanya kita pakai untuk memikirkan kesenangan dunia,
lalu,
kapan kita terbangun?
kapan kita melihat dunia nyata?
kapan kita saling mendengarkan satu sama lain?
kapan lidah kita berucap bila kita terus mengunyah? berkata ketika kita terus bernyanyi? kapan kita saling memberi salam ketika lidah kita sibuk menggunjing?
kemana pikiran kita pergi? dunia? khayalan? mimpi? uang? perhiasan?
apa yang kita pikirkan, apakah kita sedang bermimpi?
lalu
kapan kita bangun?
kapan kita mewujudkan mimpi kita di dunia nyata?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar