Kamis, 31 Januari 2013

Merubah Gambar Biasa ke Bentuk Gambar Seni Piksel

Piksel adalah unsur gambar atau representasi sebuah titik terkecil dalam sebuah gambar grafis yang dihitung per inci.
Piksel sendiri berasal dari akronim bahasa Inggris Picture Element yang disingkat menjadi Pixel. Pada ujung tertinggi skala resolusi, mesin cetak gambar berwarna dapat menghasilkan hasil cetak yang memiliki lebih dari 2.500 titik per inci denga pilihan 16 juta warna lebih untuk setiap inci, dalam istilah komputer berarti gambar seluas satu inci persegi yang bisa ditampilkan pada tingkat resolusi tersebut sepadan dengan 150 juta bit informasi.
Monitor atau layar datar yang sering kita temui terdiri dari ribuan piksel yang terbagi dalam baris-baris dan kolom-kolom. Jumlah piksel yang terdapat dalam sebuah monitor dapat kita ketahui dari resolusinya. Resolusi maksimum yang disediakan oleh monitor adalah 1024x768, maka jumlah pixel yang ada dalam layar monitor tersebut adalah 786432 piksel. Semakin tinggi jumlah piksel yang tersedia dalam monitor, semakin tajam gambar yang mampu ditampilkan oleh monitor tersebut. (http://id.wikipedia.org/wiki/Pixel)
 Pada masa sekarang ini bentuk seni desain grafis sudah sangat pesat termasuk diantaranya seni piksel atau yang terkenal dengan Pixelart. Banyak cara untuk membuat seni piksel ini, disini saya ingin menjelaskan cara yang menurut saya paling mudah gampang dan sekenanya untuk membuat seni piksel ini, yang diharapkan dapat membantu keingintahuan anda tentang seni piksel ini.
untuk membuat gambar kita menjadi sebuah gambar pixel art dengan mudah ikuti caranya dibawah ini:
Langkah Pertama adalah masukan, buka atau tambahkan gambar ke aplikasi coreldraw, lalu select gambar dan pilih perintah "trace bitmap - outline trace - pilih line art"


gambar yang tertrace berada disebelah kiri,


pisahkan hasil gambar yg telah tervektorisasi lalu pilih dan copy gambar tersebut.

buka ms.paint lalu paste gambar dari coreldraw tadi

resize secara manual menjadi 1/4 lebih kecil dari ukuran aslinya.


lalu resize kembali secara manual ke ukuran semula.


simpan gambar, dan jadilah versi pixelart dari gambar kita.

sebelum
sesudah terpixelisasi

ciri dari gambar piksel terlihat dari kotak-kotaknya yang khas. selamat mencoba..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar